Pengikut

Pesona Gunung Bromo & Suku Tengger

Pesona Gunung Bromo & Suku Tengger

Dapat menyaksikan panorama indah di puncak tertinggi ketika matahari mulai terbit adalah suatu kepuasaan yang sungguh tak akan pernah dapat dilupakan. Itulah yang akan kita dapat jika berwisata di Gunung Bromo. Pancaran cahaya yang seolah-olah lurus dengan diselimuti warna kekuning-kuningan sungguh sangat luar biasa. Gunung Bromo terletak di Provinsi Jawa Timur, lebih sempitnya terletak di kota Kabupaten Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Kabupaten Malang. Bromo juga termasuk dalam gugusan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Sunrise di Penanjakan Gunung Bromo

Sunrise di Penanjakan Gunung Bromo

Penanjakan Gunung Bromo

Tengger diambil dari nama sebuah suku di sana, Suku Tengger yang berada di sekitar taman nasional merupakan suku asli yang beragama Hindu. Menurut legenda, asal-usul suku tersebut dari Kerajaan Majapahit yang mengasingkan diri. Jika anda berwisata pada bulan Desember atau Januari pada bulan purnama anda akan dapat menyaksikan upacara Kasodo yang dilakukan oleh suku tennger tersebut di Pura Bromo. Melalui upacara tersebut, masyarakat Suku Tengger memohon panen yang berlimpah atau meminta tolak bala dan kesembuhan atas berbagai penyakit, yaitu dengan cara mempersembahkan sesaji dengan melemparkannya ke kawah Gunung Bromo.

Gunung Bromo mempunyai sebuah kawah dengan garis tengah ± 800 meter (utara-selatan) dan ± 600 meter (timur-barat). Sedangkan daerah bahayanya berupa lingkaran dengan jari-jari 4 km dari pusat kawah Bromo. Bentuk tubuh Gunung Bromo bertautan antara lembah dan ngarai dengan kaldera atau lautan pasir seluas sekitar 10 kilometer persegi.

Kuda Gunung Bromo

Masyarakat Asli Gunung Bromo

Kawah Gunung Bromo

Kawah Gunung Bromo

Padang Pasir Gunung Bromo

Pesona Gunung Bromo dari Penanjakan

JIka anda sudah sampai di Penanjakan maupun di Padang pasir bromo, akan tersedia banyak jasa penyewaan kuda yang dapat mengantar tujuan perjalanan anda menuju Puncak penanjakan atau menuju kawah bromo, jadi jangan khawatir jika anda lelah dan tak kuat lagi berjalan.

Anda dapat melalui jalur Probolinggo atau Malang untuk dapat sampai di gunung bromo, banyak tersedia angkutan jeep yang akan mengangkut para wisatawan untuk dapat menuju ke Penanjakan maupun ke kawah gunung bromo. silahkan baca juga tips backpacker ke bromo ini. So, jangan sampai lewatkan waktu luang anda tanpa travel, because Travel Is My Life

1 comments:

  1. Bromo Tanjung Pondok Tani
    Dalam rangka Memperkenalkan " Kawasan Tengger-Bromo" dari segala aspek, menginap di pondok tani tanjung-tosari, cukup membayar dng sukarela “tanpa tarif” (khusus untuk rombongan)
    @.kamar los + 2 km mandi luar, dapur, teras serba guna, kapst: 8 s/d 16 orang, cukup memasukkan dana "sukarela" ke kotak dana perawatan pondok pertanian.
    # untuk informasi hub per sms/tlp: 081249244733 - 085608326673 ( Elie – Sulis ) 081553258296 (Dudick). 0343-571144 (pondok pertanian).
    # Informasi di Facebook dengan nama : Bromo Tanjung Pondok Pertanian

    BalasHapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...